Fatimah (8)
Wahyudi & Regin
Kepada Bapak/Ibu/Saudara/i
Tamu Undangan
Tanpa mengurangi rasa hormat, Kami mengundang anda untuk hadir di Acara Pernikahan Kami.
Mohon maaf apabila ada kesalahan penulisan nama/gelar

Love Story

  • AWAL SEBUAH CERITA

Takdir memulai kisah ini dengan sebuah permintaan sederhana. Wahyudi (pihak pria) meminta temannya untuk mengenalkannya kepada seorang wanita yang kelak akan menjadi pendamping hidupnya. Perantara takdir pun mempertemukannya dengan Regin (pihak wanita) keponakan dari istri sang teman.

Di bulan Maret 2022, Wahyudi memberanikan diri menghubungi pihak wanita menyatakan niat untuk menikahinya. Namun, rencana manusia tak selalu sejalan dengan ketetapan-Nya. Qadarullah Regin yang saat itu baru saja lulus SMA, memilih untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Maka, kisah mereka pun terhenti sejenak.

AWAL SEBUAH CERITA
TAKDIR KEMBALI MENYAPA
  • TAKDIR KEMBALI MENYAPA

Tahun demi tahun berlalu, Regin juga sudah menempuh dunia perkuliahan. Hingga awal 2024, sebuah kabar datang: Regin menyatakan bahwa ia telah memantapkan hatinya dan dirinya siap untuk menikah.

  • PENDEKATAN

Meskipun waktu berjalan, komunikasi antara keduanya tetap terjaga dalam batas yang baik. Segala pesan yang perlu disampaikan selalu melalui adik perempuan Wahyudi, sebagai perantara.

Saat keyakinan telah mantap, Wahyudi dan keluarga memutuskan untuk datang bersilaturahmi ke rumah Regin, membawa niat suci untuk melamar.

PENDEKATAN
LAMARAN DAN MENIKAH
  • LAMARAN DAN MENIKAH

Alhamdulillah, pada Sabtu, 1 Februari 2025, keluarga besar kami berkumpul dalam momen lamaran yang menjadi awal dari perjalanan menuju janji suci, sekaligus menentukan waktu dan tempat untuk diadakannya prosesi pernikahan.

Kami percaya, bukan karena pertemuan kami berjodoh, tetapi karena berjodohlah kami dipertemukan. InsyaAllah, pada Minggu, 13 April 2025, kami akan melangsungkan momen yang ditunggu-tunggu: mengikrarkan janji suci dalam ikatan yang halal dan penuh berkah, yaitu akad nikah.

Bismillah, semoga perjalanan ini menjadi awal dari cerita yang lebih indah, di dunia dan di akhirat.